Selasa, Februari 17, 2009

Cara menghapus virus Beselo/SymbOS tanpa format HP

Beberapa hari ini ada seorang teman yang datang ke Saya untuk minta bantuannya menghilangkan virus di HP nya. Katanya virus ini selalu mengirimkan pesan MMS ke nomor acak di HPnya. Otomatis pulsanya selalu berkurang.

Setelah cari-cari di internet, akhirnya ketemu juga cara menghapus virus ini.
Ada yang menyarankan pakai Beselo Remover, Soft Reset, sampai Hard Reset. Tetapi kalau HP di reset, semua data jadi hilang! (gak mau khan... )

Sekilas tentang Beselo/SymbOS
Virus beselo ini merupakan sequel dari comwarior, beselo memiliki cara kerja yang hampir sama dengan comwarior, secara otomatis beselo akan mengaktifkan bluetooth hape yang di infeksinya dan mendeteksi blueetoth di sekitarnya untuk menyebarkan diri, lebih parahnya lagi beselo mengirmkan MMS spam ke berbagai nomor di Contact.
Worm ini mampu berjalan pada berbagai handphone yang menggunakan Symbian S60. Beberapa handphone yang menggunakan sistem Symbian S60 adalah Nokia 6600, 6630, 6680, 7610, N70 dan N72.
Setelah menginstalkan dirinya ke dalam OS, worm ini melakukan proses rutin yang dimulai dari mengumpulkan semua kontak pemakai handphone lalu mengirimkan MMS berisi virus dalam bentuk versi SIS (Symbian Installation Source). Untuk menyembunyikan dirinya, file ini tidak memakai format .sis namun menyamar sebagai file multimedia seperti Beauty.jpg, Sex.mp3, atau Love.rm.

Cara mengatasinya
Berikut langkah-langkah menghapus virus Beselo tersebut tanpa harus mem-Format atau me-Reset HP yang terinfeksi:
1. Pertama install aplikasi TaskSpy di HP yang terinfeksi virus.
TaskSpy dapat Anda dapatkan di sini atau Googling saja
2. Jalankan TaskSpy dan cari xxxx.exe yang sedang berjalan. kemudian pilih Options >> Threads >> Kill. [ perbaikan ] Kalau tidak bisa di matikan, masuk ke tab Threads (dengan cara geser tombol navigasi HP ke kanan) dan cari thread "Main" kemudian pilih Details. Jika terdapat Thread "Main" dengan Full Name sesuai dengan aplikasi xxxx.exe tadi , maka silahkan dimatikan (kill) dengan cara pilih Options >> Thread >> Kill
3. Masuk ke explorer ( FXplorer, SeleQ, dll) dan hapus file-file berikut:
- hapus folder RECOGS di C: atau E:
- hapus file xxxx.exe di C:\system\apps dan di E:\system\apps
- hapus file xxxx.exe di C:\system\data
- hapus file ServMail.exe atau MailServer.exe di C:\system\mail dan di E:\system\mail
- hapus semua file Beauty.jpg, Sex.mp3, atau Love.rm di C:\system\mail dan di E:\system\mail (dapat memakai fasilitas Find..)
4. Setelah semua file tersebut dihapus silakan Restart HP Anda !
5. Jalankan kembali TaskSpy untuk mengecek virusnya masih jalan apa tidak. Kalau masih ada aplikasi xxxx.exe atau ServMail.exe yang berjalan, berarti masih ada file yang belum dihapus/terlewat. Ulangi lagi langkah di atas.

Jika masih belum paham dan atau saran dan kritik silahkan kirim ke email Saya atau tinggalkan pesan di komentar box atau di chat box.
Terima Kasih. Salam yang Baik dari Hati.

mas usup

24 komentar:

182 mengatakan...

MMAKCIHHHHHHHHHH......!!

ginanjar mengatakan...

Keren bro 66 gwe juga kna baselo, akhirnya gwe format, pasang kasversky update, ampe sekarang aman.
antivirus lengkap di tetangga sebelah (http://www.kaskus.us/showthread.php?t=881218)

Mascas mengatakan...

Mas Usup, saya udah pasang Taskspy, trus pas jalanin ketemu ama file virusnya nggak bisa di kill. trus bilang mas usup : "Kalau tidak bisa di matikan, masuk ke tab thread dan cari thread "menu" dengan properties sesuai dengan aplikasi xxxx.exe tadi kemudian matikan (kill)" saya bingung apa maksudnya, soalnya nggak ada menu properties. Maaf Mas ya, bantu saya. soalnya tadi hp saya persis spt yang Mas uraikan ttg virus ini. nama file virus :uuundct

mas usup mengatakan...

[ Kalau tidak bisa di matikan, masuk ke tab thread dan cari thread "menu" dengan properties sesuai dengan aplikasi xxxx.exe tadi kemudian matikan (kill)] ==>
Silahkan masuk ke tab Threads. Disitu ada banyak thread/aplikasi yang sedang proses/jalan. Kemudian cari Threads dengan nama "Main". Kemudian pilih Details. Lihat di Full Name nya, kalau Full Namenya adalah nama virus yang sedang berjalan, pilih Options >> Thread >> Kill.

Anak baik mengatakan...

Mas,saya khan dah coba download taskspy tp koq ga jadi?Ada ga situs laen bwt download taskspy?
Thanks

mas usup mengatakan...

@Anak baik
memang untuk link ke Ziddu sempat diblokir, tetapi InsyaAllah sekarang sudah dapat di download lagi.
Jika belum bisa juga silahkan kirim email ke mas_usup_2007@yahoo.co.id, nanti Saya kirim filenya lewat e-mail

Terima Kasih dan Salam yang Baik dari Hati.

Yulianto mengatakan...

mas gw udah temukan beberapa file virusnya, namun tidak dapat dihapus,hp gw nokia tipe 6600, ini mas nama file virusnya = pkyzcjp.exe, mohon bantuannya ya...
marrysalma@yahoo.com

Muhamad Haidar mengatakan...

Mas saya udah coba download taskspy di HP 66 tp pas udah kedownload keluarnya catatan napa ya mas?

mas usup mengatakan...

@ Muhamad >> keluar catatan bagaimana ? bisa dijelaskan?
File yang Saya upload dalam bentuk .zip, jadi harus di ekstrak dulu di komputer. Kemudian copy file TaskSpy.sis (INGAT yang berekstensi .sis) ke HP Anda dan intall!

ebyrangger mengatakan...

mas hp saya nokia n 70......

gag bisa d pasang walpaper poto...

klo mau d pasang wapaper poto adda dialog memori penuh......
padahal memori yg takterpakai masi banyak....

itu gimana cara mengatasi'y....

TIARA HAYU BUDHI NINGTYAS mengatakan...

mas file xxxx.exe itu apa sih ... kok gk ada... terdapat dimana??

mas usup mengatakan...

@ ebyrangger >>
biasanya kalo ada pesan memory penuh, itu tandanya memory system sudah terpakai sampai batas limit.
Untuk menghindari hal itu, matikan program2 yang tidak perlu, bluetooth, atau pindah file2 yang berada di memory HP ke memory Eksternal /MMC.

mas usup mengatakan...

@ tiara >>
file xxxx.exe itu artinya sembarang nama dengan 4 huruf acak berformat EXE (Windows Projector).

Shofyan mengatakan...

mas hp nokia 66 saya ga bisa ngirim sms,knp ya??pdhal udah saya format,tp ga bisa2 juga.tolong solusinya ya!!!!

Anonim mengatakan...

Trimaksih mas.. poasingnya mantap.
Boleh di copas ke blogku ga.?

Anonim mengatakan...

Aduhhh.... mau ngetik posting jadi poasing... Ma'af ya mas

kompiKU mengatakan...

Makasih mas. membantu sekali. kalo boleh saya mau ulas di blog saya dengan mengelink ke blog ini ya..

someone mengatakan...

mo nanya, knp ya hp sy (nokia 5310 xpressmusic)memori internalnya bisa hilang?? jd skg cma tersisa 3 MB lg, pdhal kalo sy lhat punya tmen sya yg punya hp sama, memorinya sekitar 10 MB lbih?? thanks, mhn bantuannya...

NoveE mengatakan...

mas saya udah install taskspy, tapi ga ngerti cara menggunakannya..
ga ad tulisan thread sperti yang mas mksd..

trus saya udh cb hapus file recogsny tpi dy tdk mau terhapus jg..saya bingung mas..mohon bantuannya mas
thx b4

erlankpasopati mengatakan...

thanks mas ucup.. manjur tip &triknya..dah brhasil.!!pd hal tdnya aku dah pakai anti virus macem2 tp ga mempan..virus tetap aja ga ilang.!!

Fajar Blog mengatakan...

mas, saya sudah menjalankan langkah - langkah yg mas anjurkan,, pas dilangkah ke 3 ,, saya menghapus folder RECOGS dn terhapus tetapi saat menghapus file xxxx.exe di C:\system\apps dan di E:\system\apps
itu tidak terhapus... mohon solusinya...
terimakasih..

andaniee suchy mengatakan...

ini ngapusnya dari pc ya ??
ato gimana ??
bingung saya

☺☺☺DODIE MARTA☺☺☺ mengatakan...

bg kok virus ny gk bisa di hapus bg????

Unknown mengatakan...

mas, hp saya nokia 6630, masalah: hp saya sering restar sendiri ketika membuat pesan, terkadang mati sendiri, trus pas dihidupkan, minta kota dan minta seting ulang jam, dan tgl, itu kenapa ya?